Suhardi
Suhardi
  • Dec 1, 2020
  • 293

Bersihkan Tanah Hibah untuk Pos Koramil 05/Tinanggea, Babinsa Ajak Warga Karya Bakti

KENDARI—Babinsa yang dipimpin langsung oleh Komandan Koramil 1417-05/Tinanggea Kapten Inf Arifudin, Melaksanakan Kerja Bakti Membersihkan Tanah Hibah untuk Pos Koramil 05/ Tinanggea, Selasa (01/12/2020).

Kapten Inf Arifudin, Bersama anggotanya dan 80 orang masyarakat serta mahasiswa yang berasal dari 4 desa diantaranya Desa Wawonggura, Desa. Watumerembe, Desa Onembute, dan Desa Anggondara Kec. Palangga Kab. Konsel Prov. Sultra turut serta bergabung dalam kegiatan ini.

Menurut Kapten Inf Arifudin pembersihan tanah hibah untuk pos koramil dilaksanakan secara manual dengan membawa alat kerja bakti seadanya.

“Kegiatan tersebut dipelopori dan dikoordinasi oleh Babinsa untuk mempersiapkan pos yang berada didaerah Tinanggea, ” Ujarnya.

Lebih lanjut Danramil menjelaskan, pelaksanaan pembersihan Tanah Hibah untuk Pos Koramil ini, dengan melaksanakan pembersihan rumput liar yang berada disekitar pos.

“Dengan kegiatan ini, kondisi pos lebih rapi sehingga warga sekitar dan para tamu dari luar daerah yang akan datang, memberikan hak suaranya ke lokasi ini lebih nyaman, ” tutupnya. (Kodim 1417/Kendari).

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU