Jalin Persahabatan Antar Kedua Negara, Komandan Kri Bima Suci Kunjungi Pejabat Setempat

    Jalin Persahabatan Antar Kedua Negara, Komandan Kri Bima Suci Kunjungi Pejabat Setempat

    COLOMBO - Dalam rangka menjalin persahabatan antar kedua negara, Komandan KRI Bima Suci Letkol Laut (P) M. Sati Lubis didampingi 2 perwira staf melaksanakan kunjungan kehormatan (Courtesy Call) kepada Commander West of Command Area Suresh De Silva dalam rangkaian kegiatan pelayaran diplomasi dan muhibah duta bangsa Kartika Jala Krida (KJK) 2023 di Colombo, Srilanka. Kamis (20/04).

    Kunjungan kehormatan tersebut dilaksanakan setelah penyambutan KRI Bima Suci di Port of Colombo oleh Dubes RI Colombo Ibu Dewi Gustina Tobing didampingi Athan Srilanka Laksma TNI Dr. Didik Kurniawan serta para staf KBRI dan pejabat Srilangka Navy.

    Pada kunjungan tersebut Komandan KRI Bima Suci menyampaikan bahwa maksud dan tujuan persinggahan di Colombo akan melaksanakan bekal ulang, kunjungan kehormatan ke pejabat Srilangka Navy dan melaksanakan Cocktail Party yang akan dilaksanakan diatas geladak KRI Bima Suci.

    Selain membicarakan mengenai maksud dan tujuan, Komandan KRI Bima Suci juga mengundang Commander West of Command Area untuk hadir dalam rangkaian kegiatan di KRI Bima Suci yakni Cocktail Party yang akan memperkenalkan dan menampilkan budaya bangsa Indonesia. (*)

     

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    PENDIM.ID: Serbuan Informasi dan Anti Hoaks

    Artikel Berikutnya

    Mengisi Ibadah Di Bulan Penuh Berkah, Babinsa...

    Berita terkait

    PANGLIMA TNI

    Rekomendasi

    Antusias Warga Bantu Satgas TMMD Kodim 0706/Temanggung Urug Berem Jalan
    Dandim 0706/Temanggung Dampingi Rombongan Bhikkhu Thudong Bertolak ke Magelang
    Kodim 1418/Mamuju : JAHAT SIH, di kelurahan Rimuku
    Hanya Butuh 20 Menit, Gangguan di Distrik Homeyo Berhasil Diamankan Aparat Gabungan, Salahsatunya Paksukan Elit Kopassus 
    Danrem 142/Tatag menyambut Kedatangan PJ Gubernur Sulawesi Barat Yang Baru

    Ikuti Kami