Lantik 1.025 Perwira, Kasad : Jadilah Perwira Berkarakter, Berintegritas, Kreatif, Inovatif dan Bermoral Baik

    Lantik 1.025 Perwira, Kasad : Jadilah Perwira Berkarakter, Berintegritas, Kreatif, Inovatif dan Bermoral Baik
    Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman Melantik 1.025 Orang Perwira Remaja

    BANDUNG - Jadilah perwira-perwira yang berkarakter, memiliki integritas, mampu berpikir kreatif dan inovatif, berperilaku moral baik terhadap anak buah, berani mengambil keputusan, berjiwa petarung dan pemberani, serta selalu memegang teguh nilai luhur dan norma Kode Etik Perwira “Budhi Bakti Wira Utama”.

    Pesan tersebut disampaikan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman dalam amanatnya, saat melantik 1.025 orang Perwira Remaja (Paja), yang terdiri dari 981 Perwira Pria dan 44 Perwira Korps Wanita angkatan Darat (Kowad) pada Upacara Prasetya Perwira Pendidikan Pembentukan Perwira (Diktukpa) TNI AD Program Diploma-3 (Ahli Madya) TA 2023, di Lapangan Wiradhika, Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapaad), Bumi Panorama, Hegarmanah, Bandung, Jawa Barat, Rabu (2/8/2023).

    “Para Perwira telah digembleng melalui pendidikan dengan disiplin yang berstandar tinggi di lembaga yang terhormat ini, untuk mengubah status dari Bintara menjadi Perwira. Hal ini tentunya membawa konsekuensi semakin besarnya tuntutan tugas dan tanggung jawab yang diemban dalam pelaksanaan tugas selanjutnya, “ terang Kasad. 

    Dalam kesempatan tersebut, Kasad juga menyampaikan bahwa para Paja akan dibentuk menjadi pemimpin yang tangguh dan dapat diandalkan TNI AD. Kasad juga berharap, peserta pendidikan nantinya dapat mengimplementasikan semua ilmu dan keterampilan yang diperoleh selama pendidikan, termasuk memahami tanggung jawab sebagai Perwira dalam membimbing dan mengarahkan anak buah beserta keluarganya agar bijak, tepat dan cerdas menggunakan media sosial.

    “Diharapkan keluar dari pendidikan, ada perbaikan pola pikir, pola sikap dan pola tindak dari sebelumnya, serta jangan selalu membiasakan ingin dihormati, dilayani dan diistimewakan, “ tandas Kasad. 

    Lulusan terbaik yang menerima Adhi Wiradhika Pria yaitu Letda Inf Gading P. dari Secapa TNI AD, sedangkan Adhi Wiradhika Wanita diraih oleh Letda Cpm (K) Puput V. dari Kodam V/Brawijaya. Selain itu, Kasad juga memberikan penghargaan kepada pelatih terbaik, dan Paja dengan karya tulis terbaik. 

    Sebelum pelaksanaan Upacara Prasetya Perwira (Diktukpa) TNI AD Program Diploma-3 (Ahli Madya) TA. 2023 tersebut, Kasad yang didampingi Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Ny. Rahma Dudung Abdurachman, memberikan penghargaan kepada para Pahlawan Nasional, antara lain Karmel Napitupulu, R.E. Martadinata, Dewi Sartika, Otto Iskandar Dinata, dan Cut Nyak Dien, yang diterima oleh perwakilan keluarga masing-masing. Kasad juga melakukan Video Conference dengan keluarga Paja yang tidak bisa hadir dalam pelantikan tersebut, dan meresmikan sarana olahraga Jogging Track di Sport Center Secapaad. (Dispenad/Hendi)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    PENDIM.ID: Serbuan Informasi dan Anti Hoaks

    Artikel Berikutnya

    Tidak Hanya Gelar Alutsista, TNI Juga Gelar...

    Berita terkait

    PANGLIMA TNI

    Rekomendasi

    Fresh Cuts, Bright Futures: TNI Habema Inspires Anggabeak’s Children with Care and Values
    Marines Bring Hope to Kokamu: Strengthening Ties with Heartfelt Social Communication
    Kolaborasi Keamanan Demi Kelancaran Pilkada Serentak 2024 di Surabaya
    Progres Pembangunan Pagar Satuan Telah Mencapai 60%, Ini Yang Dikatakan Dandim Jayawijaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami