Menjelang Hari Raya Idul Adha, Satgas Yonif 143/TWEJ Hadiri Silaturahmi di Perbatasan RI-PNG

    Menjelang Hari Raya Idul Adha, Satgas Yonif 143/TWEJ Hadiri Silaturahmi di Perbatasan RI-PNG

    Keerom - Sebagai wujud eratnya hubungan emosional yang terjalin dengan warga masyarakat, Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Senggi menghadiri acara silaturahmi rangka menyambut datangnya Hari Raya Idul Adha 1444 H di Masjid Al Muhajirin, Kampung Woslay, Distrik Senggi, Kab. Keerom, Papua, Senin (19/6/2023). Demikian disampaikan Wadansatgas Yonif 143/TWEJ Mayor Inf Adi Ariyanto dalam keterangan.

     

    Wadansatgas mengatakan bahwa personel Satgas mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kampung Woslay yang telah menganggap Satgas bagian dari keluarga, hal ini membuktikan dapat diterimanya kehadiran kami ditengah-tengah masyarakat, " ungkapnya.

     

    "Melalui silaturahmi akan menambah eratnya hubungan komunikasi yang telah terbina dengan baik dalam rangka mewujudkan manunggalnya TNI dan rakyat, " jelas Wadansatgas.

     

    Kegiatan yang dipimpin lansung oleh Pabintal Satgas Yonif 143/TWEJ Kapten CHK Iman Rohiman, S.H., mendapat sambutan yang antusias dari segenap panitia dan warga yang hadir dalam acara tersebut. Tampak keakraban terjalin antara Satgas dengan warga masyarakat Kampung Woslay.

    "Melalui hikmah acara ini, Satgas berharap dapat lebih meningkatkan hubungan yang telah terjalin baik dapat lestari antara warga dan Satgas sebagai keluarga besar dengan harapan tercipta suasana yang rukun, damai dan toleran di wilayah perbatasan ini, " tambah Wadansatgas.

     

    Sementara itu, Bapak H. Suwardi Ketua Panitia mengucapkan terimakasih atas kehadiran Satgas yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri undangan warga, pihaknya berharap silaturahmi ini  membawa kebaikan dan keberkahan untuk masyarakat Papua pada umumnya dan bukan hanya sekedar ceremonial rutin.

     

    "Suatu kehormatan dan kebanggaan bagi jamaah Masjid Al Muhajirin  dan warga Kampung Wosly, Satgas dapat hadir ditengah-tengah kami, semoga acara ini membawa hikmah dan keberkahan dalam rangka lebih mempererat tali silaturahmi, " tuturnya. (*)

    keerom
    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    PENDIM.ID: Serbuan Informasi dan Anti Hoaks

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Perekonomian Warga, Babinsa Mapurujaya...

    Berita terkait

    PANGLIMA TNI

    Rekomendasi

    Antrian Gerobak Arco Bagai Antrian Angkutan Umum Menunggu Penumpang
    Antusias Warga Bantu Satgas TMMD Kodim 0706/Temanggung Urug Berem Jalan
    Dandim 0706/Temanggung Dampingi Rombongan Bhikkhu Thudong Bertolak ke Magelang
    Kodim 1418/Mamuju : JAHAT SIH, di kelurahan Rimuku
    Hanya Butuh 20 Menit, Gangguan di Distrik Homeyo Berhasil Diamankan Aparat Gabungan, Salahsatunya Paksukan Elit Kopassus 

    Ikuti Kami