Rangkaian Pesta Rakyat HUT ke-79 TNI: Matra Fair Hadirkan Alutsista Terbaru untuk Masyarakat di Monas

    Rangkaian Pesta Rakyat HUT ke-79 TNI: Matra Fair Hadirkan Alutsista Terbaru untuk Masyarakat di Monas

    Jakarta - Tentara Nasional Indonesia menggelar kegiatan Matra Fair atau pameran Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) dari masing-masing Matra (Matra Darat,  Laut dan Udara) dalam rangka memeriahkan rangkaian peringatan HUT Ke-79 TNI  yang diselenggarakan di Lapangan Monas Jakarta Pusat, Sabtu (21/9/2024).

    Tujuan diselenggarakannya acara Matra Fair untuk meningkatkan pemahaman dan kebanggaan kepada masyarakat terhadap kemampuan persenjataan yang dimiliki TNI. Diharapkan melalui pameran Matra fair ini masyarakat khususnya generasi muda memiliki wawasan terhadap alutsista yang dimiliki TNI. Pameran yang berlangsung selama dua hari dari 21-22 September 2024 terbuka untuk umum. Masyarakat yang berkunjung bisa langsung berinteraksi dengan para prajurit TNI.

    Pameran ini menghadirkan berbagai Alutsista terbaru, mulai dari Alutsista berat dan ringan dari 3 matra diantaranya Pindad APS-3 Anoa, Astros II MK 6, Tank Leopard, Panser P6 ATAV, AH-64 Apache, MLRS Vampire, Sea Rider, BTR 4, LVT-7 A1, Norincho Roket, ILSV, DMV 30 Turbular, Smart Hunter, Oerlikon dan Alutsista serta senjata ringan lainnya.

    Selain menampilkan kekuatan Alutsista, Matra Fair juga menjadi ajang untuk meningkatkan rasa bangga masyarakat terhadap kekuatan pertahanan nasional yang semakin modern dan profesional. Masyarakat yang datang dapat merasakan pengalaman yang edukatif dan inspiratif tentang kekuatan pertahanan Indonesia. Matra Fair diharapkan menjadikan pengalaman yang edukatif dan inspiratif  bagi masyarakat tentang kekuatan pertahanan Indonesia. (Puspen TNI)

    jakarta
    Ahmad Rohanda

    Ahmad Rohanda

    Artikel Sebelumnya

    Perkuat Kerjasama Militer, Panglima TNI...

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Tips Menyusun Naskah Kehumasan...

    Berita terkait

    PANGLIMA TNI

    Rekomendasi

    Babinsa Wonosari Klaten Hadiri Rapat Koordinasi Linmas Desa Sidowarno, Persiapan Pilkada Serentak 2024
    Kodim 0831 Surabaya Timur Ikuti Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak 2024
    Optimalisasi Tugas, Koramil 0831/06 Kenjeran Lakukan Perbaikan Kendaraan Operasional
    Bola, Makan Siang, dan Kebersamaan: Satgas Yonif 509 Kostrad Bangun Koneksi Hangat dengan Anak-Anak Papua
    Kodim 0831/Surabaya Timur Siap Amankan Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami