MERANTI - Anggota TNI melakukan imbauan kepada masyarakat tentang aturan penerapan pendisiplinan protokol kesehatan yang berada di Desa Mengkirau Kecamatan Tasik Putri Puyu Kabupaten Kepulauan Meranti.
Pada hari Sabtu tgl 19 September 2020 Babinsa Kodim 0303/Bkls Koramil 08/Merbau Serda Rukmana melaksanakan pengamanan tahapan Pilkada Kabupaten Kepulauan Meranti tahun 2020 dan Kegiatan Pendisiplinan Pencegahan Virus Covid 19.
Kegiatan ini untuk aturan penerapan pendisiplinan Protokol Kesehatan kepada masyarakat Desa Mengkirau agar selalu memakai masker, cuci tangan, jaga Jarak untuk pencegahan penyebaran virus Corona di wilayah Desa Mengkirau Kecamatan Tasik Putri Puyu Kabupaten Kepulauan Meranti.
" dengan melaksanakan pengamanan tshapan Pilkada Kabupaten Kepulauan Meranti tahun 2020 dan pendisiplinan pencegahan penyebaran Covid 19 dengan menghimbau kepada masyarakat agar mengikuti Protokol Kesehatan yang di terapkan pemerintah wajib pakai masker, jaga jarak dan jangan mengabaikan aturan yang sudah di tetapkan untuk memutuskan mata rantai Virus Covid 19 yang belum berakhir." kata Serda Rukmana.
Dengan menghimbau dan mendisiplinkan kepada masyarakat dari segi keamanan dan menegakan pendisiplinan mengikuti pelaksanaan protokol kesehatan guna kepentingan bersama.(yulistar)