SIAK - Kebakaran lahan dan hutan menjadi prioritas utama anggota TNI melakukan patroli pencegahan kebakaran terutama di perkebunan warga disekitar wilayah desa binaan.
Pada hari Rabu 26 Agustus 2020 pukul 09.30 wib Babinsa Kampung sungai selodang Koramil 09/Minas Sertu Girsang Melaksanakan Kegiatan patroli karlahut dan himbauan di kampung sungai selodang kecamatan Sei Mandau Kabupaten Siak.
Adapun yang ikut dalam giat antara lain Babinsa kampung sungai selodang, MPA kampung sungai selodang dan masyarakat kampung sungai selodang.
Kegiatan yang dilaksanakan antara lain menghimbau masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, " Melaksanakan patroli Karlahut di daerah rawan terbakar dan mengingatkan masyarakat agar lebih waspada dengan kebakaran lahan, " kata babinsa.
Baca juga:
Kewaspadaan Mahasiswa Sangat Penting
|
Kegiatan patroli Karlahut, himbauan dan sosialisasi selesai dalam keadaan aman. (yulistar)